Kamis, 18 Juli 2013

Resep Kue Putri Mandi yang Sederhana tapi Meriah

Kue putri mandi, hemm nama yang agak "seksi" yah untuk sejenis kue. Kue ini mirip dengan kue Mendut dan juga kue Bugis. Kue putri mandi ini merupakan salah satu jajanan khas nusantara yang biasanya tersaji dengan gaya yang khas juga. Kue putri mandi tampak sangat sederhana, namun akan tampak meriah jika bulatan adonan kita berikan pewarna seperti merah kuning dan hijau. Berikut ini resep membuat kue putri mandi yang sederhana namun meriah.

Resep Kue Putri Mandi

Kue putri mandi
Kue putri mandi
Bahan untuk lapisan luar/kulit :
  • 125 gr Tepung ketan.
  • 2 Sdm Tepung tapioka/kanji.
  • Garam.
  • 2 Sdm Gula halus.
  • 100 ml Air hangat.
  • Air biasa
  • Pewarna makanan merah, kuning dan hijau.

Bahan Isi putri mandi:
  • 100 gr Kelapa sedang, parut!
  • 50 gr Gula merah, sisir!
  • Garam.
  • 50 ml Air.
  • 1 lbr Daun pandan.

Bahan Saus :
  • 250 ml Santan (dari setengah butir kelapa)
  • 2 Sdt Tepung beras.
  • 2 Sdt Tepung tapioka/kanji.
  • Garam
  • 4 Sdm Gula pasir.
  • 1 Lbr Daun pandan.

Cara membuat Puteri Mandi :
  1. Untuk Isi : Masak air, gula merah, garam dan daun pandan hingga gula larut. Angkat dan saring. Campur air gula dengan kelapa parut, masak di atas api kecil sambil diaduk hingga air habis. Angkat dan dinginkan. Bentuk adonan bulat kecil, sisihkan.
  2. Untuk Kulit : Campur tepung ketan, tapioka, garam, dan gula halus, aduk rata.
  3. Tuang air hangat sedikit demi sedikit sambil diuleni hingga adonan dapat dibentuk. Bagi adonan menjadi 3 bagian, tambahkan tiap bagian dengan satu jenis pewarna (merah, kuning dan hijau) kemudian aduk merata.
  4. Ambil 1 sdt adonan kulit, pipihkan! Lalu isi bagian tengahnya dengan bahan isi. Bulatkan kembali. Lakukan hingga adonan habis.
  5. Didihkan air, masukkan bulatan adonan berwarna kuning. Masak hingga matang dan terapung, setelah itu angkat dan tiriskan. Lakukan hal yang sama untuk adonan berwarna lainnya.
  6. Untuk Saus : Campur semua bahan, aduk hingga merata. Masak di atas api kecil sambil terus diaduk sampai mendidih dan kental. Angkat.
  7. Atur bulatan warna kuning, hijau dan merah secukupnya dalam wadah yang sudah disediakan. Tuang saus secukupnya. Sajikan!
Untuk 8 porsi Puteri Mandi.

Tips membuat putri mandi :
Agar adonan kulit tidak kering, tutup dengan plastik atau lap basah selama proses pembentukan hingga perebusan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar