Senin, 01 Desember 2014

Manfaat Jus tomat untuk Kulit


Tomat memang merupakan makanan super dengan manfaat kesehatan yang tak terhitung banyaknya. Hal ini terbukti bahwa dengan menggabungkan tomat dalam makanan sehari-harinya bisa membantu mencegah pertumbuhan dari beberapa bentuk penyakit kanker. Konsumsi buah tomat juga meringankan kadar kolesterol, jadi dapat meminimalkan bahkan menghilangkan risiko gangguan kardiovaskular. Banyak orang telah berbicara tentang gizi segelas jus tomat yang banyak akan vitamin, dan menggunakan tomat untuk meningkatkan kesehatan secara alami. Tapi, bagaimana dengan kegunaan dari tomat untuk kesehatan dan kecantikan kulit? Ya, tomat terbukti baik untuk kulit dengan berbagai kandungannya, dan kita akan membahas manfaat jus tomat untuk kulit dalam artikel hari ini.

Manfaat dari jus tomat bagi kecantikan dan kesehatan kulit manusia

Bagaimana jus tomat bisa bermanfaat bagi kulit Anda?
Jus tomat memiliki persentase vitamin yang tinggi dari nutrisi yang bermanfaat bagi kulit. Beberapa di antaranya yaitu vitamin A, vitamin C, lycopene dan protein. Lycopene pada dasarnya merupakan karotenoid, yang berfungsi melawan aksi radikal bebas dalam tubuh. Kandungan ini adalah antioksidan kuat yang memberikan tomat warna khas. Untuk mempersingkat penjelasan, apa yang membuat tomat dapat memberikan manfaat khusus untuk kulit dan kesehatan tubuh karena kandungan antioksidan yang tinggi di dalamnya. Pada penjelasan selanjutnya adalah informasi tentang manfaat jus tomat untuk kulit, bersama dengan tips untuk membuatnya.
Mencerahkan warna Kulit
Konsumsi jus tomat bermanfaat untuk kecantikan, karena dengan jus tomat merupakan salah satu pilihan cara yang pasti untuk mencerahkan warna kulit, tanpa menggunakan bahan kimia yang ada dalam krim kosmetik, yang bisa berakibat buruk dalam jangka panjang. Jus tomat dapat mengubah warna kulit tak terlihat kusam dan memberikan penampilan awet muda, yang kita semua inginkan. Jadi, jika Anda ingin membuat wajah Anda bercahaya dan alami serta murah, minumlah jus tomat fresh secara teratur.
Mengurangi minyak pada kulit
Buah tomat dan jus tomat dapat digunakan untuk memerangi kelebihan produksi minyak oleh kelenjar sebaceous. Caranya mudah saja, hanya dengan memotong tomat matang menjadi dua bagian kemudian gosok pada area wajah Anda dengan perlahan. Lalu tinggalkan jus tomat tersebut kurang lebih 15 menit (boleh lebih), sehingga sari-sari tomat dapat dengan mudah menembus jauh ke dalam pori-pori kulit. Terakhir, jangan lupa bilas bersih dengan menggunakan air dingin bersih. Ulangi 2x per harinya untuk memperbaiki kondisi kulit dengan maksimal.
Membersihkan Kulit
Jus segar yang dibuat menggunakan tomat fresh memang efektif dalam membersihkan pori kulit. Dalam kasus kali ini, Jika Anda tak mempunyai waktu untuk membuat jus, potong tomat secara melintang lalu tempatkan setengah bagian gula Kristal (Gula tebu). Gosokkan pada bagian wajah secara melingkar supaya sari jus tomat dapat menghapus sel kulit mati dan kotoran. Tetap seperti itu dalam beberapa waktu, terakhir bilas menggunakan air dingin.
Mengencangkan pori-pori kulit
Salah satu manfaat yang sangat penting dari segelas jus tomat untuk wajah yaitu mengencangkan pori-pori kulit. Jus tomat dapat berfungsi sebagai astringent alami dan menyempitkan pori-pori yang lebar.
Menghilangkan Komedo
Jus tomat juga merupakan obat yang mujarab untuk menyingkirkan komedo sehingga wajah bersih dan nyaman dipandang (bebas dari komedo). Anda dapat menggunakan jus tomat, usapkan pada wajah Anda sendiri, lalu lakukan gerakan memijat di area wajah yang terdapat komedo.
Sekian informasi tentang manfaat jus tomat bagi kecantikan dan kesehatan kulit, ditunggu komentarnya.

Minggu, 16 November 2014

Cara Mengobati Ambeien Pasca Melahirkan


Cara mengobati Ambeien pasca melahirkan
Ambeien atau sering juga dikenal dengan istilah wasir, di mana bahasa Inggrisnya yaitu Hemorrhoid, atau dalam bahasa kedokteran disebut sebagai Piles, merupakan pembengkakan atau peradangan di mana terjadinya di bibir dari anus, memiliki gejala munculnya benjolan yang nampak seperti bintil, dan biasanya memiliki ukuran kecil, namun ini akan sangat mengganggu sang penderita dalam beraktivitas sehari-harinya, seperti berjalan, bekerja juga duduk serta aktivitas lainnya sang penderita ambeien akan benar-benar terganggu dan tak merasa nyaman. Berdasarkan tingkat keparahannya, ambeien sendiri dibagi menjadi beberapa kategori yakni:
Wasir stadium 1
Merupakan wasir berdarah tapi tak prolaps
Wasir stadium 2
Wasir yang prolaps serta menarik ke mereka sendiri (baik dengan maupun tanpa pendarahan)
Wasir stadium 3
Wasir yang prolaps namun harus didorong lagi oleh jari tangan
Wasir stadium 4
Wasir stadium terakhir ini merupakan wasir prolaps serta tak bisa mendorong kembali masuk. Wasir stadium ke 4 ini sudah termasuk wasir thrombosed dalam artian mengandung pembekuan darah, yang dapat menarik banyak di lapisan rektum lewat anus

Tidak dengan obat kimia

Fakta menyebutkan jika menyembuhkan penyakit ambeien menggunakan obat yang dibuat dari bahan dasar bahan kimia bisa jadi menyebabkan efek samping negative yang berbahaya. Oleh karena itu, cara menyembuhkan ambeien tanpa obat kimia atau dengan cara tradisional sangat dianjurkan, walaupun ada juga beberapa yang merekomendasikan penggunaan obat herbal.

Tips mengobati wasir

Makan serat
Cara pertama tradisional yaitu dengan memperbanyak makanan yang mengandung serat. Di mana salah satu dari penyebab terjadinya wasir yang menyerang ibu hamil karena pada waktu itu sang ibu hamil mengalami masalah sembelit. Di mana, karena sembelit, maka sang ibu hamil wajib mengejan lebih kuat pada saat hendak mengeluarkan feses, dan hal itu akan menyebabkan peningkatan tekanan di perineum dan juga rektum, pembuluh darah pun akhirnya bisa membengkak dan muncul tonjolan kecil. Dengan perbanyak konsumsi serat maka akan bisa membantu feses untuk dapat lebih lunak serta lebih mudah untuk dikeluarkan. Serat dapat diperoleh dengan mudah melalui makanan seperti buah-buahan dan juga sayur mayur hijau. Dengan kebiasaan makan makanan yang mengandung cukup serat sesudah melahirkan, akan memiliki dua efek positif yaitu mencegah sembelit dan mencegah penyakit wasir.
Berendam menggunakan air hangat
Cara kedua yaitu dengan berendam memakai air hangat. Usahakan minimal sehari 1x untuk berendam di air hangat, sebab itu dapat mengurangi rasa sakit di anus. Dan sesudahnya, oleskan salep wasir, bisa juga menggunakan selap herbal, namun carilah yang dijual melalui penjual terpercaya.
Jangan berdiri dan juga duduk terlalu lama
Kebiasaan aktivitas sehari-hari juga dapat membantu mencegah terjadinya serangan ambeien. Apabila kondisi ibu yang saat ini sedang hamil tak memungkinkan jika tak duduk lama, maka bisa menambahkan bantal dengan bentuk donat untuk dudukan. Bantal dengan lubang di tengah ini dapat memberikan ruang walaupun sedikit untuk daerah anus supaya tak tertekan.
Perubahan perilaku kebiasaan beserta pola makan juga harus Anda ubah, pilihlah yang sehat, sehingga tak mudah terjangkit ambeien. Walaupun memang ambeien atau wasir ini bukanlah penyakit berbahaya, namun bisa mengganggu kenyamanan hidup sehari-hari. Sekian informasi tentang tips-tips yang dapat kita bagi untuk mengatasi penyakit ambeien Anda, semoga bermanfaat dan semoga lekas sembuh.

Harga Mesin Giling Plastik Di Surabaya Yang Termurah


Harga Mesin Giling Plastik Di Surabaya – Melihat banyaknya limbah plastik yang hampir menguasai 35% tempat pembuangan akhir, banyak program yang dicanangkan oleh para aktivis yang peduli akan lingkungan, salah satunya Go Green. Meskipun program sudah di sosialisasikan dimana-mana, tetap saja manusia tidak bisa terlepas dari penggunaan plastik dalam kehidupan sehari-hari. Cara yang lebih efektif untuk mengatasi pencemaran ini adalah dengan mendaur ulang limbah plastik.

Ketika seseorang memutuskan untuk membuka sebuah usaha daur ulang limbah plastik, orang tersebut harus terlebih dahulu melakukan survey harga mesin giling plastik di Surabaya. Mengingat mesin giling adalah jantung dalam usaha tersebut, berikut adalah tips untuk memilih mesin yang tepat:
·       Sesuaikan kapasitas produksi yang dihasilkan mesin dengan kebutuhan Anda
·       Cari tahu mengenai spesifikasi dan keunggulan mesin yang hendak dibeli
·       Belilah mesin tersebut di toko yang terjamin aman dan mengutamakan kepuasan pelanggan
Pastikan Anda membeli mesin giling plastik di toko yang mengutamakan jaminan pada mesin seperti Toko Mesin Maksindo. Di Maksindo mesin yang dijual adalah mesin-mesin berkualitas. Jangan khawatir mengenai harga, karena harga yang ditawarkan di Maksindo adalah harga spesial. Apabila Anda hendak membeli mesin atau mencari informasi harga mesin giling plastik di Surabaya, silahkan mengunjungi cabang Maksindo Surabaya di Jl Raya Ngagel 77 M.

Senin, 03 November 2014

Open Recruitment Calon Ketua Himagizi 2014-2015

Sudah dibuka loh OR Calon Ketua HIMAGIZI 2014-2015!!!
Cek timeline-nya dan pastikan kamu yang menjadi ketua HIMAGIZI untuk periode selanjutnya!
Don't miss it, AKG49!! :D

Rabu, 15 Oktober 2014

3 Cara Cantik Dengan Cepat Dan Kilat


Wanita harus mempunyai banyak waktu untuk dapat berdandan di hadapan cermin. Berapa lama waktu yang dibutuhkan mulai dari cara memilih baju sampai selesai dengan semua jenis atribut yang menyertainya ? Minimal dalam waktu satu jam. Tetapi bagaimana jika anda hanya mempunyai waktu kurang dari sekitar 15 menit untuk bisa menata semua bagian pada tubuh anda ? 

cara cantik cepat kilat


Jangan! Jangan mencoba membatalkan rencana anda untuk bisa bersenang-senang hanya karena waktu yang sangat minim untuk dapat merias diri. Dengan waktu yang juga sedikit, maka anda tidak harus dapat memoles lengkap pada bagian seluruh wajah anda, poles saja ke beberapa titik yang akan membuat anda menjadi tetap cantik. Jangan salah kaprah, titik-titik yang rawan ini adalah titik penting yang bisa anda poles secara cepat. Hasilnya yaitu ? Setara dengan riasan lengkap. 

inilah 3 cara cantik dengan cepat dan kilat

1. Jangan Lupakan Ini

Seminim apapun pada waktu yang Anda miliki, maka jangan pernah lupa untuk bisa memoles pelembab wajah supaya wajah anda menjadi tetap lembab pada sepanjang hari. Poles juga tabir surya untuk bisa melindungi kulit anda dari terpaan paparan sinar matahari. Pelembab pada tubuh juga sangat penting supaya kulit tidak menjadi pecah. Pakailah jenis bedak tipis supaya wajah anda terasa tetap segar dan jauh dari kesan yang berminyak.

2. Segar Merona

Lupakan untuk bisa memakai pensil alis ataupun riasan mata yang lengkap, itu akan bisa menghabiskan waktu yang sangat lama. Tidak perlu merasa cemas, yang perlu anda bisa lakukan adalah dengan membuat wajah anda tetap segar dan juga natural dengan sedikit rona wajah pada bagian pipi dan bibir. Yup, 2 area ini perlu untuk anda tambahkan perona supaya wajah tetap terasa segar.

3. Rambut Menawan

Ini yang merupakan faktor penting yang akan dapat menyempurnakan cantik kilat pada diri anda. Rambut yang tidak karuan akan bisa berdampak pada wajah anda. Rambut yang lepek akan dapat membuat wajah anda menjadi semakin berminyak. Jadinya jangan lupa untuk bisa menata rambut anda. Bisa disisir dengan natural atau diberikan sedikit hair foam dan juga disisir jari untuk kesan yang alami. Jika rambut anda sedikit terasa berminyak, maka ikat saja menjadi satu atau segera pakai bandana yang lebar dengan warna yang gelap. Dan yang lebih bagus lagi adalah Anda menggunakan jilbab, pasti lebih cantik dan elegan

Demikian tadi tips cantik dari saya. Baca juga artikel sebelumnya tentang manfaat madu yang harus Anda ketahui

Kamis, 09 Oktober 2014

Manfaat Asam Jawa Sebagai Obat Tradisional

Asam Jawa (Tamarindus indica L.) merupakan tanaman yang termasuk dalam famili Caesalpiniaceae. Pohon asam ini biasanya ditemui di daerah pegunungan di dataran rendah. Pohon asam jawa ini memiliki buah yang rasanya juga asam. Biasa digunakan oleh masyarakat untuk keperluan memasak alias bumbu dapur. Untuk perkembangbiakan biasanya menggunakan bijinya.

Pohon asam jawa disebut juga tangkal asem (Sunda), celagi, acem dan lain-lain. Buah asam ini memiliki kandungan senyawa seperti asam anggur, asam apel, asam tartrat, asam malat, asam sitrat, asam suksinat, asam asetat, dan pectin.

Manfaat Asam Jawa untuk Pengobatan


Selain dimanfaatkan sebagai bumbu dapur, asam jawa juga biasa digunakan sebagai obat tradisional. Diantaranya untuk mengobati bisul, jerawat, bekas luka, gatal-gatal, nyeri haid, sariawan, batuk, campak, dan sebagainya. Bagian yang digunakan untuk obat tradisional adalah buah dan daunnya.

Asam Jawa
Obat Bisul Tradisional

Asam kawak (daging buah asam matang yang sudah diolah dan warnanya hitam, bukan coklat) sebesar telur burung puyuh, direndam dalam 1 gelas air sehingga mengembang, 5 iris temulawak yang dicuci dulu sebelum diiris, gula aren untuk pemanis. Semuan dididihkan sehingga airnya tinggal setengah. Diminum 1x sehari sampai sembuh. Untuk ditempelkan: asam kawak sebesar telur burung puyuh, sedikit garam dan sedikit minyak dicampur dan dilumatkan. Tempelkan ke bisul.

Obat Jerawat Tradisional

Sediakan 12 helai daun sambiloto, 10 iris temulawak, kencur 5 cm, 1 1sendok teh adas, 10 helai daun jintan, semua dicuci. Lumatkan dengan asam kawak sebesar telur burung puyuh. Beri 1 2/2 g  elas air, saring dan ampasnya diperas dengan kain. Minum 3x sehari. Untuk obat luar: asam jawa diberi air bersih, diremas-remas, disaring dan airnya dipakai untuk mencuri muka menjelang tidur malam.

Gatal berupa titik-titik merah bergelembung air

Delapan iris temulawak yang dicuci dulu sebelum diiris dan gula aren direbus dengan segelas air, sampai airnya tinggal setengah. Masukkan asam kawak sebesar telur burung puyuh, aduk sampai asam keluar sarinya. Saring. Minum 1x sehari sampai sembuh.

Gatal pada bekas luka yang sudah kering

Cara I: asam kawak dilembapkan dengan air bersih yang sudah matang, lalu digosokkan ke bekas luka yang gatal.

Cara II: 1 sendok makan penuh daun asam, sepotong empu kunyit, dicuci, dilumatkan, ditempel ke bekas luka yang gatal.

Nyeri haid pada gadis remaja

Cara I: 10 iris temulawak yang dicuci dulu sebelum diiris, gula aren untuk memperbaiki rasa, direbus dengan segelas air sampai airnya tinggal setengah. Masukkan asam kawak sebesar telur burung puyuh. Aduk sampai asamnya mengembang. Sering, Diminum 1x sehari selama seminggu sebelum haid.

Cara II: Asam kawak sebesar telur burung puyuh, 10 iris kunyit segar yang dicuci dulu sebelum diiris. Seduh dengan setengah gelas air. Tutup dan biarkan sampai hangat kuku. Saring. Ramuan ini untuk sekali minum. Lakukan setiap pagi dan sore. Catatan: Ramuan asam kawak jangan diminum oleh wanita hamil.

Haid bau anyir

Asam kawak sebesar telur burung puyuh dicampur dengan 10 iris temulawak yang dicuci dulu sebelum diiris dan irisan gula aren. Seduh dengan segelas air. Aduk rata. Setelah dingin disaring. Diminum 1x sehari selama haid.

Batuk kering

Siapkan 2 gelas daun asam, 2 gelas daun saga, 5 cm kayu manis Cina dicuci, direbus dengan 3 gelas air sampai airnya tinggal 2 gelas. Diminum siang hari, sebagai pengganti air minum biasa. Ulangi selama beberapa hari.

Mengobati Sariawan

Ambil 1 cangkir daun asam muda, sepotong kunyit 5 cm. Semua dicuci, kunyit diiris. Rebus dengan 4 gelas air sampai airnya tinggal setengah. Supaya rasanya agak enak, boleh ditambahkan gula aren saat merebus. Saring. Minum pagi dan sore. Ulangi selama beberapa hari.

Mengobati Keputihan

Asam kawak sebesar kelereng, 25 helai daun beluntas dicuci, kunyit 5 cm dicuci, dikupas, sedikit gula aren. Daun asam dan kunyit dilumatkan, diseduh dengan 1/2 gelas air panas. Masukkan asam dan gula. Aduk-aduk sampai gula larut. Peras dengan kain. Diminum menjelang tidur malam setiap hari.

Obat Campak

Siapkan 1 gelas daun asam, 3 rimpang kunyit segar dicuci, diiris, sedikit garam dan gula aren. Semua direbus dengan 2 gelas air sampai airnya tinggal setengah. Diminum pagi dan sore. Ulangi seperlunya.

Borok (luka berair dan bernanah, gatal, dan pedih)

Biji-biji asam dicuci, dikupas, dilumatkan. Tempelkan pada borok.

Minggu, 05 Oktober 2014

Manfaat Rahasia dari Madu Yang Wajib Anda Ketahui



Manfaat rahasia dari madu, sudahkah Anda tahu? Manis, kaya akan gula dan salah satu pemanis tertua, madu merupakan salah satu pengganti gula yang paling digunakan oleh masyarakat, enak dan warna yang menarik, menjadikan madu sebagai terbaik pengganti gula, dan juga memiliki banyak manfaat. Anda juga dapat memasukkannya dalam menu diet. Madu merupakan penguat energi alami yang bisa membantu kita dalam melakukan banyak hal dari yang mungkin dapat Anda bayangkan. Di balik itu semua, rasanya nikmat bila dikombinasikan dengan beragam jenis makanan, ya! Ada banyak makanan yang cocok dikombinasikan dengan madu.

Manfaat madu yang serasi

 

Madu terdiri dari glukosa, air dan fruktosa bersama dengan beberapa vitamin dan mineral juga. Kandungan dari madu ini sangat bermanfaat bagi sakit tenggorokan. Lain kali Anda jika sakit tenggorokan dan Anda berpikir konsumsi obat berbahan kimia, tunda dulu dan coba ambillah sesendok madu untuk meringankan sakit tenggorokan Anda. Madu memang memiliki kekuatan untuk membunuh bakteri yang menjadi penyebab utama terjadinya infeksi tenggorokan. Oleh karena itu cara ini adalah cara yang paling ideal untuk mengobati dan menenangkan penyakit tenggorokan Anda. Anda dapat mencampur beberapa jahe dan madu dengan komposisi yang tepat untuk mendapatkan hasil yang lebih baik lagi. Konsumsi madu juga adalah obat alami ideal untuk penyakit pilek juga.
Madu juga berguna dalam penyembuhan terhadap beberapa jenis alergi. Anda sebaiknya rutin konsumsi madu untuk beberapa hari untuk memperkuat sistem daya tahan tubuh pada alergi umum.
Manfaat dari madu ini juga dapat membantu proses penyembuhan luka dengan lebih cepat. Jika Anda memiliki luka atau baret pada kulit Anda yang membuat rasa sakit, ngilu dan tak cantik dilihat maka gunakan madu serta perban untuk membungkus di sekitar untuk luka untuk proses penyembuhan yang lebih cepat.
Apakah Anda ingin rambut yang kuat dan bersinar cantik? Lupakan membeli kondisioner mahal yang banyak tergantung pada bahan kimia, cobalah ambil botol madu Anda dan gunakan satu sendok teh dalam secangkir air. Gunakan ramuan ini untuk bilasan terakhir ketika Anda keramas untuk memiliki rambut lembut dan halus, serta bebas penggunaan bahan kimia yang merusak.
Yang berikutnya, madu pun baik untuk orang dengan penyakit perut. Ini karena madu merupakan sebuah bahan makanan yang mudah dicerna dan diserap oleh tubuh, serta merupakan sumber energi yang bagus.
Madu juga digunakan untuk membersihkan darah. Untuk benar-benar menikmati manfaatnya, gunakan ½ sendok teh madu dengan satu gelas air hangat. Tambahkan satu sendok teh jus lemon. Gunakan ini setiap pagi segera setelah Anda bangun. Ramuan alami ini dapat membantu mengurangi lemak dan juga membersihkan sistem pencernaan pada usus Anda. Selain itu, penggunaan ramuan berbahan dasar madu ini sangat bermanfaat bagi kulit. Gunakan madu sebagai masker alami untuk kulit, di mana ini akan membantu untuk menjaga kulit Anda terlihat lebih sehat serta terlihat bercahaya segar cantik alami.
Apakah Anda kesulitan tidur karena masalah di tempat kerja atau mengalami masalah hubungan? Madu dapat sangat bermanfaat dalam membantu masalah istirahat Anda. Ambil segelas susu dan tambahkan satu sendok teh madu. Dengan ini, Anda dapat membantu merasa lebih tenang. Ini karena madu juga dikenal dapat berfungsi sebagai obat penenang ringan, yang alami tentunya.
Industri kecantikan telah menyadari akan sifat menenangkan dari madu sejak waktu lama; Oleh karena itu, Anda dapat melihat banyak produk kecantikan dengan madu sebagai bahan-bahannya. Anda bisa menemukan penggunaannya dengan mudah dalam produk pelembab maupun krim kesehatan rambut. Sekian artikel tentang manfaat rahasia dari madu, semoga berkenan.
Baca artikel sebelumnya tentang 5 makanan penyebab penyakit kanker yang wajib Anda ketahui

Rabu, 24 September 2014

Manfaat Tanaman Adas Sebagai Obat Tradisional

Manfaat Tanaman Adas untuk Pengobatan Tradisional - Adas merupakan salah satu tanaman obat yang biasa dijadikan bumbu dapur pada masakan tertentu. Dan penggunaanya memang sangat terbatas dan jarang. Maka jangan heran kalau anak sekarang hampir tidak mengenal tanaman ini. Padahal adas memiliki banyak manfaat bagi dunia pengobatan tradisional.

Tanaman yang memiliki nama latin Foeniculum vulgare Miller berasal dari keluarga Apiaceae. Adas merupakan tanaman yang berasal dari daerah Laut Tengah timur (Italia ke timur hingga Suriah). Tanaman ini dapat tumbuh di dataran rendah, namun tempat terbaiknya adalah dataran tinggi sekitar 1.800 meter dpl.

gambar tanaman adas
Tanaman Adas (Foeniculum vulgare Miller)
Adas memiliki nama yang berbeda-beda di setiap daerah. Misalnya das pedas (Aceh), adas, adas pedas (Melayu), adeh, manih (Minagkabau), hades (Sunda), adas, adas londa, adas landi (Jawa), adhas (amdura), dll.

Tanaman ini mengandung beberapa senyawa yang bermanfaat bagi kesehatan. Diantaranya minyak atsiri (Oleum Foeniculi), anetol, fenkom, pinen, limonen, dipenten, felandren, metilchavikol, anisaldehid, asam anisat, dan minyak lemak.

Manfaat Adas Sebagai Obat Tradisional


Sudah sejak lama adas dikenal sebagai tanaman obat yang bisa mengatasi berbagai penyakit. Diantaranya bisa mengobati batuk, sakit perut, sariawan, sakit tenggorokan, bau mulut, biduran, ambeien, demam hingga kejang. Berikut ini cara pengolahannya.

Obat Batuk pada anak-anak

1 sendok teh penuh adas, sepotong kulit kayu pulasari berukuran 4 cm dan 1 bawang merah dikupas. Semua dicuci, dilumatkan. Beri 1 gelas air dan sepotong gula batu, masak sampai airnya tinggal setengah gelas. Separuh diminumkan sebelum sarapan dan separuh lagi sebelum tidur. Ulangi beberapa hari.

Obat Sakit perut pada anak (diare, mual, kembung)

3 sendok teh adas, 5 pucuk daun jambu klutuk, 10 cm pulasari. Semua dicuci dan dimemarkan. Rebus dengan 2 gelas air sampai airnya tinggal 1 gelas. Saring. Airnya separuh diminum pagi dan separuh lagi malam.

Mengobati Ambeien

3 sendok teh penuh adas, 1 bawang merah dikupas, 1 cangkir daun patikan Cina, 1/2 cangkir daun meniran, 1 sendok teh penuh jintan putih (Cuminum cyminum L.). Semua dicuci, direbus dengan 1 l air sampai air tinggal setengahnya. Supaya rasanya lebih enak diberi gula batu. Saring dan minum 4-5 x sehari. Ulangi selama beberapa hari.

Ambeien yang terus menerus berdarah

2 sendok teh penuh adas, 4 cm kulit batang pulsari dicuci, dimemarkan dan direbus dengan segelas air sampai tinggal setengah. Beri gula aren semanisnya. Saring. Satu pisang batu/klutuk yang masih muda dicuci bersih lalu diparut bersama kulitnya. Airnya diperas dan dicampur dengan air rebusan adas pulasari. Minum 1x sehari. Keeseokan harinya diulangi sekali lagi.

Bau mulut karena sariawan atau sakit tenggorokan

1 sendok teh adas, 1 cangkir daun beluntas, 2 biji kapulaga, dicuci, diutamakan. Beri sedikit garam. Seduh dengan secangkir air. Setelah dingin diperas dengan kain. Untuk 3 kali pakai sehari. Jangan langsung ditelan, tapi biarkan beberapa saat di mulut, lalu sedikit demi sedikit ditelah. Ulangi selama beberapa hari.

Mengobati Biduran

2 sendok teh penuh adas, kunyit ukuran 7 cm dikupas, 2 bawang merah dikupas. Semua dicuci, dilumatkan, diseduh dengan 1 1/2 gelas air, dibiarkan sebentar lalu disaring dengan kain.Untuk diminum 3x sehari setengah gelas. Ulangi beberapa hari.

Mengobati Demam

2 sendok teh penuh adas, 4 cm kulit batang pulsari dicuci, dimemarkan, direbus dengan segelas air sampai airnya tinggal setengah. Saring. Labu air dicuci, dikupas dan diparut. Diperas dengan kain sehingga airnya menjadi hampir 1 gelas. Campurkan dengan air rebusan adas pulasasi dan 2 sendok makan madu. Diminum sekaligus.

Mencegah stuip/step pada anak

Kalau anak demam dan sulit kencing, untuk menurunkan panasnya bisa diberikan: 4 sendok teh adas, 6 cm kulit batang pulasari, 7 butir biji anyang-anyang. (Anyang-anyang atau Elaeocarpus grandiflorus J. Sm. biasa juga disebut rejasa). Semua dicuci bersih, direbus dengan 2 gelas air sampai menjadi 1 gelas. Saring. Sehari diminum 1 gelas.

Senin, 15 September 2014

5 Makanan Penyebab Penyakit Kanker

Kanker merupak penyakit yang disebabkan adanya faktor keturunan dan lingkungan sekitar tempat tinggal anda. Kanker juga dapat disebabkan dari faktor makanan yang tidak sehat. Makanan penyebab penyakit kanker sering kali membuat penderita mengalami masalah baru yaitu timbulnya penyakit diabetes, obesitas berat badan dan penyakit jantung. Sayangnya makanan yang enak ini memang harus dihindari agar tidak memicu timbulnya penyakit kanker. Berikut 5 makanan yang harus dihindari:


  1. Minuman manis. Minuman manis mengandung kadar gula buatan yang tinggi. Minuman manis ini seperti jus, soda, dan minuman sirup yang dapat menimbulkan resiko kanker. Sebuah penelitian telah meniliti bahwasannya diantara orang-orang yang mengkonsumsi soda dalam 2 takaran per minggunya dengan mudahnya menderita kanker pankreas jika dibandingkan dengan orang-orang yang tidak mengkonsumsi minuman manis.

  2. Kentang goreng. Makanan yang satu ini sangat cocok dimakan saat melihat televisi. Kentang ini sebenarnya makanan yang baik bagi tubuh kita namun jika kentang diolah dengan cara digoreng maka dapat menimbulkan resiko kanker. Mengapa demikian? Karena sebenarnya penderita penyakit kanker ini harus menghindari makanan yang berminyak. Kandungan minyak yang terhidrogenasi, lemak jenuh, dan akrilamida ini membuat efek samping yang dapat merusak sistem reproduksi dan merugikan sistem kerja pada otak anda.

  3. Donat. Makanan yang tergabung dalam proses pembuatannya dapat menyebabkan kanker. Mulai dari pengolahan donat dari kandungan karbohidrat yang dihaluskan kemudian di goreng dan di beri gula saat penyajian. Rasanya komplit sekali pentangan untuk penderita kanker.

  4. Hot dog. Hot dog ini berasal dari daging yang diawetkan dan diasinkan yang disajikan dengan roti. Kandungan pengawet yang memicu resiko kanker perut dan sistem pencernaan.

  5. Daging bakar. Makanan yang diolah dengan cara dibakar ini ternyata dapat menimbulka kanker. Karena sejumlah zat beracun yang bersifat mutagenik mulai terbentuk sehingga menimbulkan kanker.
Pantangan Makanan penyebab penyakit kankermemang harus dikurangi dan dihindari kalau bisa, agar tidak menimbulkan resiko kanker.

Baca juga artikel sebelumnya tentang 10 jus yang cocok untuk penderita diabetes

10 Jus Yang Cocok Untuk Penderita Diabetes

Bagi penderita diabetes tidak ada pantangan khusus dalam hal makanan. Disini akan di uraikan tentang 10 Jus yang cocok untuk penderita diabetes. Ada beberapa buah dan sayuran yang bisa dijadikan jus untuk mempermudah pasien mengkonsumsi makanan sebagai berikut:


  1. Bawang merah dapat menurunkan kandungan gula dalam darah. Pada bawang merah terdapat dihidroaliin dapat membantu jika kita kurang lancar dalam hal uang air kecil.
  2. Wortel banyak kandungan vitamin dan banyak mengandung gizi yang baik untuk tubuh kita. Wortel bisa digunakan untuk mencegah kanker karena mengandung falcarinol, vitamin A, B1, B2, B3, B6, B9, C mencegah stroke, dapat menurunkan kolesterol, magnesium, kalsium.
  3. Daun sirih berguna dalam proses pengobatan untuk penyakit diabetes karena kadimen estragol, kavinol, minyak astiri, karvakrol.
  4. Buah mengkudu banyak mengandung protein, mineral, selenium untuk anti oksidan, terpenoid berguna untuk menormalkan tekanan darah.
  5. Buah semangka baik untuk penderita diabetes karena sangat rendah gula.
  6. Kentang adalah salah satu sayuran yang banyak mengandung karbohidrat, serat dan vitamin. Kadar gula kentang lebih rendah dari nasi.
  7. Labu sangat bermanfaat dalam mengontrol kadungan gula darah. Pada buah labu mengandung vitamin A, C, E, B-Kompleks, B6, folat, selenium dan asam amino.
  8. Pada buah apel banyak mengandung karbohidrat, rendah lemak, rendah protein, air, vitamin A, B1, B2, B3, B5, B6, B9, C, zat besi untuk pembentukan sel darah merah, kalsium, magnesium dan fosfor. Bisa mencegah dan mengurangi resiko terkena penyakit diabetes.
  9. Buah manggis begitu banyaknya manfaat yang terkandung pada buah manggis untuk kesehatan tubuh kita. Kasiat buah manggis menurunkan kadar gula.
  10. Daun sirsat memiliki kasiat untuk anti kanker, menambah kekuatan imun tubuh.
Manfaatkan semua tanaman yang bisa dijadikan obat dari pada harus selalu mengkonsumsi obat – obatan kimia. Selamat mencoba beberapa 10 Jus yang cocok untuk penderita diabetes

Baca juga artikel sebelumnya tentang penyembuhan penyakit jantung dengan propolis


Penyembuhan Penyakit Jantung Dengan Propolis

Pompa di dalam tubuh kita ada pada jantung. Jantung yang mempunyai peran terpenting bagi kelangsungan hidup yaitu memompa darah ke seluruh tubuh dengan teratur. Sistem kerja jantung juga harus dipenuhi adanya beberapa kandungan antara lain nutrisi yang baik dan oksigen di dalam jantung juga hrus terpenuhi agar selalu bekerja dengan baik dan teratur. Jika hal ini tidak dapat tercukupi maka yang terjadi adanya resiko penyakit jantung koroner. Nah inilah yang akan kita bahas mengenai Penyembuhan penyakit jantung dengan propolis. 

penyembuhan penyakit jantung dengan propolis

 
Penemuan baru untuk pengobatan penyakit jantung dinamakan dengan pengobatan propolis. Mungkin banyak yang belum tahu apa propolis itu? Disini akan saya jelaskan bahwa propolis ini antibiotik yang berasal dari alam yang dapat membantu melawan penyakit dari dalam tubuh. Seperti melawan radikal bebas yang mengakibatkan resiko penyakit kanker. Propolis terkadang mendapat julukan sebagai obat ajaib. Kandungan propolis yang sumber nutrisinya sempuran serta suplemen yang lengkap tanpa terbatas. 
 
Proses terbentuknya propolis dibantu dengan lebah yang membawa bahan resin atau damar dari setiap pucuk muda dan kuli pepohonan terutama pada pohon poplar. Sebenarnya sudah lama hal ini digunakan pengobatan oleh orang-orang zaman dahulu. Namun baru sekarang ditemukan untuk pengobatan penyakit seperti jantung ini. Lebah sendiri menggunakan propolis ini untuk melindungi dari hawa dingin dan hujan. Dari propolis ini lebah dapat membuat lubang-lubang kecil yang berguna bagi dirinya agar terhindar dari pemangsa. 
 
Sampai saat ini telah terkenal adanya sarang lebah yang steril , sehingga lebah dijuluki hewan yang paling steril diantara hewan lainnya. Hampir dari 100.000 lebah sedikit sekali yang terkena bakteri. Dalam Penyembuhan penyakit jantung dengan propolissangat berkhasiat karena kerja propolis sebagai antibiotik, melawan infeksi dan mikroorganisme pada manusia. bagi anda yang menderita penyakit jantung dapat anda menyembuhkan dengan pengobatan propolis ini. Tidak diragukan lagi khasiat yang tinggi dan cocok bagi penderita penyakit jantung. Selamat mencoba.

Jenis-Jenis Penyakit Ginjal Dan Penyebabnya

Di dalam tubuh kita terdapat banyak organ yang membantu kita dalam beraktivitas, salah satunya adalah ginjal. Kita memiliki sepasang ginjal yang berada di kanan dan kiri. Ginjal adalah salah satu salah satu organ penting dalam tubuh kita. Ginjal memiliki fungsi yang sangat penting dalam tubuh kita yaitu menjaga kesehatan tubuh kita dan penyeimbang tubuh. Selain itu berfungsi sebagai penyaring darah, pengatur volume darah, dan menyaring kadar gula dalam darah. 

jenis jenis penyakit ginjal dan penyebabnya

Ginjal juga memiliki fungsi sebagai pengatur pH, komposisi air dalam darah, dan ion mineral. Ginjal akan mempertahankan pH darah dikisaran 7,4 dengan cara melakukan pertukaran ion hidroksil dan hidronium yang bisa menyebabkan urin menjadi memiliki sifat asam.
Ada beberapa Jenis penyakit ginjal dan penyebabnya antara lain:
  1. Batu ginjal atau kalkulus uriner. Penyebab penyakit ginjal ini terjadi dikarenakan terkumpulnya mineral-mineral dalam tubuh dan mengendap. Pada umumnya penderita batu ginjal akan merasakan nyeri pada bagian perut bawah, diantara tulang rusuk dan pinggang. Pada awalnya penderita batu ginjal akan merasakan mual, muntah, demam, dan darah saat kita buang air kecil.
  2. Gagal ginjal adalah penyakit kedua yang paling sering kita dengar dari dokter. Gagal ginjal akan mengakibatkan kita kehilangan seluruh fungsi dari semua organ tubuh. Gagal ginjal dapat terjadi karena rusaknya jaringan tubulus di karenakan mengonsumsi obat-obatan. Selain disebabkan dari mengonsumsi obat-obatan gagal ginjal juga dapat disebabkan karena diabetes dan kelebihan kandungan garam kalsium.
  3. Pyelonephrits adalah peradangan jaringan ginjal yaitu terbentuknya peeluasan ujung atas ureter tubulus yang merupakan saluran urin ke kandung kemih. Penyebab dari penyakit ini adalah bakteri dan apabila tidak segera ditangani akan menjadi penyakit yang kronis.
Itulah Jenis penyakit ginjal dan penyebabnya. Begitu banyak penyakit yang dapat menjangkiti setiap organ tubuh kita. Semua itu dapat kita cegah dengan pola hidup yang sehat. Ingat dalam pikiran kita bahwa, sakit itu murah, tapi sehat itu mahal

Kamis, 21 Agustus 2014

Manfaat Jahe, Salah Satunya dapat Menghilangkan Stres



Jahe biasa dijadikan sebagai pelengkap bumbu masakan. Biasanya hanya dipakai untuk menghilangkan bau amis pada ikan. Atau dijadikan minuman penghangat badan yang biasa dinikmati dengan menu wedang jahe.

Ternyata, jahe tak cuma bermanfaat untuk itu saja lho. Jahe juga memberikan banyak manfaat untuk kesehatan kita.

Berikut ini manfaat dari rempah khas Indonesia yang perlu Anda ketahui.

1. Meningkatkan nafsu makan
Jahe ternyata dapat meningkatkan nafsu makan. Jadi bagi Anda yang memiliki anak yang nafsu makannya rendah bisa diberikan sedikit parutan jahe mentah sebelum makan. Niscaya, nafsu makan anak Anda pun akan meningkat.
Tak hanya itu, jahe pun mampun menyerap nutrisi penting yang terdapat dalam tubuh.

2. Mencegah perut buncit
Konsumsi makananan secara berlebihan tentu menyebabkan penumpukan lemak di daerah perut. Inilah yang seringkali membuat perut menjadi buncit. Tapi, tak perlu khawatir. Selain menambah nafsu makan, jahe pun ternyata bisa menahan nafsu makan Anda jika dikonsumsi dengan cara yang berbeda.

Dalam artikel yang ditulis dalam British Journal of Nutrition tahun 2006, jahe ternyata memiliki efek pada regulasi gula darah, kolesterol, dan lemak. Beberapa iris jahe yang direbus dengan air hangat dan dikonsumsi sebelum makan bisa meningkatkan metabolisme dan melancarkan pencernaan. Peningkatan inilah yang membuat Anda cepat membakar kalori dan meratakan perut.

3. Mengurangi rasa mual
Rasa mual seringkali dirasakan oleh orang yang berhenti merokok karena nikotin. Rasa mual tersebut terjadi karena nikotin menimbulkan reaksi penarikan di perut. Kunyah setengah ruas jahe dapat membantu Anda atasi rasa mual di perut. Jika tak kuat dengan rasa pedasnya, bisa ditambahkan madu.

4. Menghilangkan stres
Mengonsumsi segelas wedang jahe ternyata tak cuma memberikan efek kehangatan ke tubuh kita. Wedang jahe bisa menjadi cara ampuh untuk meredakan stres.

"Jahe mengandung antioksidan kuat, gingerol, yang membantu membersihkan bahan kimia berbahaya tubuh yang dihasilkan ketika kita khawatir, sehingga jahe dapat membantu stres psikologis juga," jelas ahli gizi, Alice Mackintosh.

Menikmati air panas yang dicampur dengan jahe cincang dan irisan lemon dipercaya dapat memecah asam lambung yang dikeluarkan sistem pencernaan manusia saat sedang stres.

5. Mengobati radang sendi
Selain dikonsumsi sebagai pengobatan dalam, jahe pun dapat digunakan sebagai obat luar. Aktivitas berat tentu membuat sendi-sendi di tubuh terasa nyeri. Untuk mengatasinya, Anda bisa gunakan jahe yang sudah ditumbuk halus dan telah dicampur dengan garam batu dan madu. Campuran ini kemudian dibalurkan ke daerah sendi yang terasa sakit. Jahe memiliki efek anti-inflamasi sehingga bisa membantu kita meringankan rasa sakit karena nyeri sendi.

Sumber: health.detik.com