Sabtu, 07 Juni 2014

Obat Asam Urat Alami yang Paling Mujarab

Kumpulan cara mengobati asam urat dengan ramuan tradisional yang ampuh.

Asam urat adalah penyakit yang dialami penderita karena berlebihan dalam mengonsumsi zat purin. Zat purin diolah dalam tubuh menjadi asam urat, jika kadar asam urat tinggi, ginjal tidak mampu mengekskresikan sehingga kristal asam urat menumpuk di persendian. Pada kondisi seperti ini, penderita akan merasakan nyeri di bagian persendian karena membengkak dan meradang.

Seseorang didiagnosa mengalami asam urat atau gout jika kadar asam urat dalam darah melewati ambang batas normal (diatas 7 mg%). Rasa nyeri yang dialami akan menjalar ke seluruh persendian tubuh akibat banyaknya tumpukat kristal asam urat dari hasil metabolisme makanan yang mengandung purin.

Obat Asam Urat Alami
Sosor Bebek Obat Asam Urat Alami
Karena erat kaitannya antara penyakit asam urat dan makanan yang dikonsumsi mengandung zat purin, upayakan agar menghindari bahnan pangan yang mengandung kadar purin berlebih seperti:
  • Minuman hasil fermentasi yang mengandung alkohol seperti bir, wiski, anggur, tape dan luak.
  • Makanan laut (seafood) seperti udang, tiram, remis, kepiting dan kerang.
  • Makanan kalengan seperti ikan sarden dan kornet sapi.
  • Berbagai jenis jeroan seperti hati, jantung, paru-paru, otak, limfa, usus dan ginjal.
  • Sejumlah buah seperti durian, alpukat dan es kelapa muda.

Saat ini penderita asam urat lebih memilih pengobatan secara tradisional. Alasan pertama mungkin karena mencoba-coba setelah melihat iklan di televisi, kemudian alasan-alasan berikutnya karena banyak kesaksian dari penderita asam urat bahwa terapi bisa menyembuhkan penyakit ini.

Obat Asam Urat Tradisional


Penyakit asam urat memang dapat diobati dengan terapi, tetapi sama saja Anda akan disuguhi dengan obat asam urat tradisional. Maka dari itu, disini akan saya coba jelaskan pada Anda bagaimana cara membuat obat asam urat tradisional tersebut, alasannya yang utama adalah untuk menghemat biaya.

Ramuan Obat Asam Urat

Bahan: 5 buah kapulaga, 5 butir cengkeh, 15 gram jahe merah, 1 ruas jari kayu manis, 5 gram biji pala, 10 butir lada, 200 gram ubi jalar merah dan 1.000 cc air.
Pengobatan: Semua bahan tadi direbus dalam panci berisi 1.000 cc air hingga pada akhirnya tersisa 500 cc air. Kemudian minum air rebusannya dan makan ubi jalarnya sampai habis.

Cara Mengobati Asam Urat

Bahan: 5 buah kapulaga, 15 gram jahe, 5 butir cengkeh, 10 butir lada, 5 gram biji pala, 1 jari kayu manis, 5 gram bangle dan 400 cc air.
Pengobatan: Rebus semua bahan pada panci berisi 400 cc air hingga menyisakan 200 cc air. Biarkan mendingin lalu minum sampai habis.

Cara Alami Atasi Asam Urat

Bahan: 5 buah kapulaga, 5 butir cengkeh, 4 lembar daun sosor bebek, 5 gram biji pala, 1 ruas kayu manis, 10 gram jahe dan 600 cc air.
Pengobatan: Rebus bahan sekaligus dalam 600 cc air sampai tersisa 300 cc airnya. Kemudian gunakan saringan untuk menyaring air rebusan dan minum airnya. 300 cc air dibagi jadi 3 waktu peminuman, pada pagi, siang dan malam hari.

Bunga Kenanga Obati Asam Urat

Bahan: 12 kuntum bunga kenanga yang belum mekar, 30 gram daun srikaya, 20 gram daun ketapang, 20 gram jahe, 10 butir lada, kapur sirih secukupnya dan air secukupnya.
Pengobatan: Tumbuk semua bahan yang sudah dicuci bersih. Kemudian tambahkan air dan sedikit kapur sirih sehingga berbentuk adonan. Aduk dan gosokkan adonan pada bagian badan yang sakit. Ramuan ini Anda minum sehari 2 kali.

Akar Beluntas Obat Asam Urat Alami

Bahan: 15 gram akar beluntas dan 3 gelas air.
Pengobatan: Akar beluntas direbus dalam 3 gelas air pada panci hingga tersisa 1 gelas. Tunggu sampai dingin, kemudian disaring dan diminum airnya 2 kali sehari masing-masing 1/2 gelas (1 gelas dibagi 2).

Ternyata banyak juga obat asam urat tradisional yang bisa Anda coba. Jika rasa nyeri tidak berangsur hilang lebih baik Anda lakukan pengobatan secara medis ataupun alternatif di klinik.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar